Tahu Petis merupakan makanan dari daerah Jawa Tengah khususnya daerah Semarang. Tahu Petis sering kali dihidangkan untuk menu lauk ataupun hanya sekedar untuk camilan atau snack. Tahu Petis berbahan dasar tahu seperti namanya dengan pemasakannya dengan cara digoreng. Tahu ini dimakan dengan menggunakan saus hitam yang sering dinamakan dengan petis. Petis ini biasanya berasal dari kuah yang dimasak lama dan didinginkan.
Saus dari tahu petis ada bermacam-macam rasa. Banyak dari saus ini yang mempunyai rasa kental dengan rempah-rempah yang begitu mencolok dengan dibubuhi gula jawa. Namun disamping itu, ada pula saus tahu petis yang menggunakan sensasi rasa pedas sehingga akan lebih nikmat jika dihidangkan dalam keadaan panas. Bagi Anda yang ingin mencicipi makanan ini dapat langsung datang ke kota Semarang atau dapat mencoba membuatnya sendiri.
Bahan I :
- 1½ sendok makan petis udang.
- 2 sendok makan kecap manis.
- 50 gram gula aren.
- 300 ml air.
- 3 sendok makan tepung beras, larutkan.
- 3 siung bawang putih, haluskan.
- 2 sendok makan minyak goreng.
- 1 sendok teh garam.
- 15 buah tahu ukuran besar.
- 20 buah cabai rawit merah.
- 2 sendok makan bawang goreng.
- Goreng tahu hingga masak, sisihkan.
- Tumis bawang putih hingga harum.
- Kemudian masukkan petis dan garam, masak hingga beraroma.
- Tambahkan air dan semua bahan I, kecuali tepung beras.
- Masak hingga mendidih.
- Masukkan tepung beras, aduk rata, masak hingga mengental.
- Belah tahu bagian tengah jangan sampai putus.
- Olesi dengan petis secukupnya.
- Sajikan dengan cabai rawit dan bawang goreng.